Saat menggunakan laptop pernakah secara tiba-tiba kipas laptop berbunyi kencang atau mengeluarkan suara bising? Saya sendiri pernah mengalami hal tersebut ternyata windows defender sedang melakukan scanning di belakang backdroud, nah jika ini terjadi pada kasus anda bisa diatasi dengan Cara Batasi CPU Usage Windows Defender Lewat Windows Powershell.
Saat kipas laptop berbunyi keras tentu membuat ketidaknyamanan saat menggunakan laptop dan tidak bisa dianggap sepele. Alangakah baiknya kenali penyebab kipas laptop berbunyi kencang.
Kipas laptop yang berbunyi kencang jika dibiarkan terus menerus akan menurunkan konsentrasi saat bekerja menggunakan laptop dan bisa juga terjadi kerusakan pada laptop karena mengganggu performa kineja hardware.
Baca Juga Artikel Komputer Lainnya
- Cara Blokir Software dengan Firewall
- Cara Menampilkan Ekstensi File Windows 10
- Cara Termudah Membuat Virtual Memory Windows 10
- Cara Mengaktifkan Hibernet Windows 10 Pakai CMD
- Cara Menambahkan Opsi MSCONFIG di Control Panel
- Cara Batasi CPU Usage Windows Defender Lewat Windows Powershell
Berikut Bisa Menjadi Penyebab Kipas Laptop Bising

Ada beberapa hal yang bisa mengakibatkan terjadinya kipas laptop mengeluarkan suara bising tidak sewajarnya.
Kira-kira apa saja dan bagaimana cara mengatasinya? simak ulasannya berikut:
Prosesor Bekerja Keras
Saat bekerja dengan membuka aplikasi yang cukup berat seperti aplikasi editing video atau bermain game tiba-tiba kipas laptop kamu mengeluarkan suara keras bisa diakibatkan karena laptop mengerjakan pekerjaan yang terlalu berat.
Saat laptop bekerja berat maka CPU Usage akan naik yang berakibat pada kipas prosesor akan bekerja optomal sampai-sampai terdengar bising.
Cara Mengatasinya
Cek pemakian CPU Usage, selain itu coba cari informasi spesifikasi atau rekomendasi yang dibutuhkan untuk bisa menjalankan aplikasi tersebut.
Jika spesifikasi laptop yang dibutuhkan untuk menjalankan software tertentu tidak sesuai rekomendasi, alangkah baiknya untuk mengurangi pemakaian CPU Usage dengan close aplikasi berjalan yang tidak terlalu penting untuk mengurangi beban prosesor.
Jika kipas laptop masih tetap mengeluarkan suara tidak normal jangan memaksakan penggunaan software yang tidak sesuai dengan spesifikasi laptop.
Kipas Sudah Tua
Keluarnya suara bising kipas laptop bisa terjadi karena memang usia atau kondisi laptop sudah tua.
Coba deh ingat-ingat sudah berapa lama laptop yang anda pakai menemani hampir semua pekerjaan digital anda?
Cara Mengatasinya
Jika memang sudah lama, sudah saatnya untuk menabung mengumpulkan uang untuk menggati laptop yang mengeluarkan suara dari kipasnya.
Kipas Terlalu Kotor karena belum pernah dibersihkan
Suara bising di kipas laptop bisa saja terjadi karena kipas laptop yang anda miliki sudah terlalu kotor karena sejak dari awal pembelian belum pernah di bersihkan.
Tentunya anda sudah mengetahui bahwa debu sangat mudah masuk ke ketempat yang cukup tertutup sekalipun, apalagi ke tempat yang ada kipasnya seperti laptop.
Cara mengatasinya
Jika Kipas laptop kotor dan mengeluarkan suara bising, coba buka dan bersihkan terlebih dulu. jika bisa bongkar dan bersihkan sendiri, namun jika tidak bisa akan lebih baik serahkan ke teknisi komputer kepercayaannmu.
Baca Juga : Biaya Service Laptop Berdasarkan Jenis Kerusakannya
Kipas Laptop Rusak
Suara bising kipas laptop bisa terjadi karena kipas laptop sudah rusak akibat pemakaian. Kipas laptop rusak bukan berarti tidak berputar sama sekali namun bisa saja berputarnya sudah tidak normal dan menyentuh bagian hardware lainnya sehingga menimbulkan suara bising.
Cara Mengatasinya
Jika suara bunyi kipas laptop berasal karena kipas laptop yang menyentuh hardware di sampingnya segera perbaiki sebelum mengganggu dan menambah kerusakan komponen laptop lainnya.
Akhir Kata
Mengatasi suara kipas laptop yang bising saya sendiri pernah mengalaminya dan pada waktu itu disebabkan karena kipas sudah lama tidak dibersihkan.
Semoga Bermanfaat